Kita Suka Lupa

 Ada perkataan dari seorang Ahli Ilmu yang sangat mengagumkan dan menyadarkan saya.

"Hidup itu, pindah dari kotak masalah satu, ke kotak masalah yang lain."


Kita suka lupa kalau hidup itu memang berisi masalah. Memang, ada masalah. Tapi fokusnya bukan itu. Fokusnya, how to face it, how to handle it. Fokusnya, mengatasi masalah. Justru disitu serunya. Yang sering lupa, kita tuh seneng banget main drama. Yang harusnya 1+1=2, kita puterin dulu pake integral-diferensial (alias naik satu turun satu), ya padahal disitu-situ aja. Kita, kebanyakan mendramatisir.

Kita suka lupa, kalau merangkak, tiarap, dan jalan itu ngga selalu berpindah. Bisa aja, merangkak di tempat, tiarap ditempat (alias tengkurep), dan jalan ditempat. Atau bahkan lari, lari pun bisa ditempat.

Yaaah intinya memang kita butuh pengingat aja. Yang dirasa 'ganjel' di hati kamu, belum tentu salah tempat. Siapa tau emang lagi butuh ganjelan. Kitanya aja yang belum ngerti, belum paham. Kita suka lupa ngingetin diri kita. Tuh kan lupa lagi.


Kalau kamu baca ini sekarang, semoga masalahmu kamu hadapi dengan anggun, dengan rapi, dan sesuai dengan kebenaran. Jangan lupa, fokusnya bukan masalah kita, tapi cara menghadapi masalah kita.

Semoga Allah menjagamu, menjagaku, menjaga kita.
-Rafa

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Nanti Kalau Allah Tanya, Jawab Apa?

"I have a dream!" you said.

"It all started with just one Bismillah."